pencarian cepat

Sabtu, 19 April 2014

Daftar Tempat Wisata di Solo Jawa Tengah

Di kota Solo ada beberapa citywalk yang dikhususkan untuk para pejalan kaki dan pengendara sepeda, antara lain seperti di koridor Ngarsopuro, jalan Slamet Riyadi sepanjang 6-7 km dengan lebar 3 m, dan juga di sepanjang jalan Perintis Kemerdekaan. Tempat-tempat yang dijadikan sebagai citywalk ini tidak boleh dilewati kendaraan bermotor.

Keraton Mangkunegaran solo

Keraton Mangkunegaran memiliki halaman besar yang juga disebut Pamedan Mangkunegaran. Pada halaman ini, sering diselenggarakan acara-acara besar dengan skala internasional seperti WHC (World Heritage Centre), SIEM (Solo International Ethnic Music), dan SIPA (Solo International Performance Art). Di bagian timur Pamedan, adasebuah gedung Kalvalleri. Yang dulunya gedung ini adalah markas bagi para prajurit.

Keraton Surakarta

Kraton Surakarta merupakan pusat kebudayaan Kota Solo dan dibuka untuk umum setiap harinya. Di dalamnya ada sebuah museum yang berisikan barang-barang keraton. Ada peralatan perang, pakaian raja-raja terdahulu, kereta kuda, miniatur bangunan, dan lain sebagainya. Di sini juga terdapat 77 pohon sawo kecik yang memiliki filosofi sendiri. Di dalam halaman juga terdapat sebuah pendapa yang biasanya difungsikan untuk acara keraton seperti jumenengan atau memberikan gelar pada kaum bangsawan, disini juga terdapat sebuah menara dengan tinggi 9 meter yang katanya di menara inilah tempat Sri Pakubuwono (Raja) bertemu dengan permaisurinya, Nyai Roro Kidul. Menurut sejarah, di menara ini ada terowongan yang berujung di laut selatan.

Daftar Tempat Wisata di Solo :

Tempat Wisata Alam di Solo
  1. Air Terjun Jumog
  2. Air Terjun Segoro Gunung
  3. Air Terjun Parang Ijo
  4. Grojogan Sewu
  5. Kawasan Wisata Tawangmangu
  6. Kawasan wisata Selo
  7. Sungai Bengawan Solo
  8. SSB (Solo Selo Borobudur)
  9. Waduk Cengklik
  10. Waduk Gajahmungkur Wonogiri
  11. Sondokoro
  12. Gunung kemukus (Sragen)
  13. Agrowisata lembah hijau jaten karanganyar.
  14. Mata Air Cokro ( Klaten )
  15. Mata Air Ponggok ( Klaten )
  16. Taman Air Tlatar ( Boyolali )

Tempat Wisata Sejarah, Candi, Monumen dan Budaya di Solo
  1. Candi Sukuh
  2. Candi Cetho
  3. Candi Monyet
  4. Galeri ASDI, Jl. Slamet Riyadi
  5. Keraton Surakarta Hadiningrat
  6. Kampung Wisata Batik Kauman Solo
  7. Kampung Wisata Batik Laweyan
  8. Monumen Pers
  9. Museum Keraton Solo
  10. Museum Batik Danar Hadi
  11. Museum Radya Pustaka
  12. Museum Keraton Surakarta (Museum Sasana Pustaka)
  13. Museum Pura Mangkunegaran (Museum Rekso Pustaka)
  14. Museum Pers
  15. Museum Sangiran
  16. Museum Lukis Dullah
  17. Museum purbakala Sangiran
Tempat Wisata Religi di Solo
  1. Masjid Agung Keraton Kasunanan Solo
  2. Masjid Pura Mangkunegaran
  3. Masjid Laweyan
  4. Gereja Katholik St.Petrus
  5. Gereja Margoyudan
  6. Klenteng Tri Dharma Avalokitesvara
  7. Vihara Dhamma Sundara

Tempat Wisata Belanja di Solo
  1. Pasar Klewer
  2. Pasar Gede
  3. Solo Square
  4. Pasar Klithikan Notohardjo
  5. Pusat Grosir Solo (PGS)
  6. Beteng Trade Center (BTC)
  7. Ria Batik
  8. Pasar Kliwon
  9. Pasar Barang antik Triwindu.
  10. Pasar Keris dan Cenderamata Alun-Alun Utara Kraton Solo.

Tempat Wisata Keluarga di Solo
  1. Taman Satwataru Jurug
  2. Taman Sriwedari
  3. Taman Balekambang
  4. Taman Tirtonadi
  5. Taman Sekartaji
  6. Kebun Binatang Jurug (Taman Satwataru Jurug)


Selain itu kota Solo juga terkenal sebagai tempat wisata kuliner solo yang menyajikan banyak jajanan khas solo atau surakarta, makanan khas yang dapat Anda temui di Solo adalah sebagai berikut :
  1. nasi liwet keprabon
  2. nasi timlo (racikan soun, jamur kuping, wortel, kacang kapri, kembang gayam / sosis jawa dan yang terakhir disiram kuah timlo)
  3. nasi gudeg (lebih manis daripada gudeg Yogyakarta)
  4. nasi gudeg cakar (gudeg dengan cakar ayam)
  5. pecel ndesa (bayam, kacang panjang, tauge dan kenikir yang direbus dan diberi sambel pecel yang terbuat dari wijen kemudian disantap dengan nasi merah
  6. cabuk rambak (ketupat yang diberi bumbu kemudian ditambah karak sebagai pelengkap)
  7. bestik Solo (serupa dengan semur dan terdapat mustard jawa yang diolah sendiri)
  8. selat Solo
  9. bakso Solo
  10. srabi Solo
  11. intip
  12. tengkleng
  13. bakpia Balong
  14. roti mandarin toko kue Orion
  15. sate buntel (daging kambing yang dicincang di satu adonan besar lalu dimasak)
  16. sate kere (bahannya berasal dari ampas tahu yang direbus)

Sedangkan minuman khas yang dapat anda jumpai di solo adalah :
  1. wedang asle, yaitu minuman hangat dengan nasi ketan
  2. wedang dawet gempol pleret, (gempol terbuat dari sejenis tepung beras, sedangkan pleret terbuat dari ketan dan gula merah)
  3. jamu beras kencur, yaitu jamu kesehatan yang berbeda dari jamu yang lain karena rasanya yang manis dll.

Kota Solo terletak tidak jauh dari Candi Borobudur, Candi Prambanan, Candi Ratu Boko atau Candi Kalasan.



Baca selengkapnya »

Daftar Tempat Wisata di Surabaya Jawa Timur yang Terkenal

Kota Surabaya adalah kota terbesar di Indonesia setelah kota Jakarta. Surabaya sendiri memegang predikat sebagai ibukota provinsi Jawa Timur yang pastinya mempunyai tempat wisata terkenal. Jika pergi ke kota tersebut pasti akan menemukan banyak tempat-tempat wisata yang bisa dijadikan tujuan liburan.

Surabaya memang terkenal sebagai kota pahlawan karena sejarahnya di masa lampau dan juga merupakan kota pusat perdagangan, pusat bisnis, industri, dan pendidikan yang berada di negara Indonesia bagian timur. Kota yang mempunyai simbol hewan Ikan Sura dan Baya (ikan hiu dan buaya) ini menyimpan sejarah yang penting bagi Indonesia, dan sampai sekarang beberapa tempat bersejarah peninggalan masa lampau yang masih ada kini menjadi pusat wisata bagi wisatawan yang ingin mengenal lebih dalam tentang sejarah kota Surabaya, selain tempat-tempat bersejarah tentunya di kota Surabaya juga memiliki banyak tempat wisata terkenal lainnya yang sering di datangi para wisatawan.

Jika anda ingin datang ke Kota Surabaya, mungkin tempat wisata yang ada di daftar berikut ini bisa anda jadikan tujuan untuk berwisata, diantaranya:

Kebun Binatang Surabaya (KBS)
Kebun binatang yang memiliki lebih dari 350 spesies satwa yang berbeda yang terdiri lebih dari 2.000 binatang termasuk hewan langka ini merupakan salah satu kebun binatang yang paling populer di Indonesia bahkan yang pernah menjadi kebun binatang terlengkap se-Asia Tenggara. Kebun Binatang Surabaya yang beralamat di jl. Setail No.1 Surabaya ini sangat cocok bagi wisatawan yang ingin mengenal banyak tentang binatang dan menikmati pemandangan hewan langka.
Taman Remaja Surabaya

Taman Remaja Surabaya
Taman Remaja Surabaya ini merupakan obyek wisata yang juga terkenal di kota Surabaya yang berada di jl. Kusuma Bangsa. Dengan memiliki area seluas 16.910 m2, taman ini menyediakan beberapa fasilitas hiburan diantaranya 16 permainan yang terdiri dari Boom Boom Car, Ghost House, Shooting Galery, Merry Go Round, Twin Dragon, Twist Aldin, Mini Train, Ball Pool dan lainnya.
Pantai Kenjeran

Pantai Kenjeran
Pantai yang berada di timur kota Surabaya lebih tepatnya di Kecamatan Kenjeran ini juga bisa dijadikan tujuan wisata ketika berada di Surabaya. Selain bisa menikmati pemandangan dan sejuknya udara pantai ini, anda juga bisa menemukan beberapa fasilitas yang beragam mulai dari olah raga, tempat belanja cinderamata khas Surabaya, makanan dan minuman, serta fasilitas lainnya.
Monumen Kapal Selam


Monumen Kapal Selam
Tempat wisata di Surabaya yang terkenal berikutnya yaitu Monumen Kapal Selam. Tempat wisata sejarah yang sering disebut Monkasel ini berada di sisi Kaliasin, Genteng, Surabaya yang mana dulunya merupakan kapal selam KRI Pasopati 410 salah satu armada laut yang pernah dilibatkan dalam pertempuran Laut Aru. Jika anda belum pernah naik kapal selam, maka dengan datang ke tempat wisata bersejarah Monkasel ini anda bisa merasakan berada di dalam kapal selam asli buatan Uni Soviet di tahun 1952.

Tempat wisata berikutnya di Surabaya yaitu
  1. Monumen Jendral Soedirman Alamat di Jalan Yos Sudarso, Genteng, Surabaya
  2. Makam Sunan Ampel Alamat di Jalan KH Mas Mansyur kel. Ampel, Semampir, Surabaya
  3. Museum WR Soepratman Alamat di Jalan Mangga 21, Tambaksari, Surabaya
  4. Tugu Pahlawan Alamat di Jalan Pahlawan Surabaya
  5. Museum Negri Mpu Tantular Alamat di Jalan Pemuda 3 Surabaya
  6. Museum Loka Jala Srana Alamat di Jalan Bumi Moro, Morokrembangan, Surabaya
  7. Masjid Cheng Ho Alamat di Jalan Gading no.2 Surabaya
  8. Masjid Nasional Al Akbar Alamat di Jalan Masjid Al Akbar Timur No.1 Pagesangan, Surabaya
  9. Monumen Bambu Runcing Alamat di Jalan Panglima Sudirman
  10. Ciputra Waterpark Alamat di Waterpark Boulevard, Citraland, Surabaya
Tempat Wisata Belanja di Surabaya
  1. Pasar Turi Alamat di Jalan Stasiun Pasar Turi, Surabaya
  2. Pasar Genteng Alamat di Jalan Genteng Besar Surabaya
  3. Pasar Bunga Kayoon Alamat di Jalan Kayoon Surabaya
  4. (TP) Tunjungan Plaza Alamat di Jalan Jendral Basuki Rachmat 8-12 Surabaya
  5. Pasar Blauran Alamat di Jalan Kranggan Surabaya
  6. Jembatan Merah Plaza Alamat di Jalan Rajawali Surabaya
  7. (PGS) Pusat Grosir Surabaya Alamat di Jalan Dupak Surabaya
  8. Galaxy Mall Alamat di Jalan Darmahusada Indah Timur 35-37 Surabaya
  9. BG Junction Alamat di Jalan Bubutan 1-7 Surabaya Utara
  10. Empire Palace Alamat di Jalan Blauran Surabaya
  11. Golden City Mall Alamat di Jalan Abdul Wahab Siamin Surabaya
  12. Delta Plaza Alamat di Jantung Kota Surabaya
  13. Pasar Atum Alamat di Jalan Bunguran No.45 Surabaya
  14. Hi-Tech Mall (THR Mall) Alamat di Jalan Kusuma Bangsa No.116-118 Surabaya Timur
  15. ITC Mega Grosir Alamat di Jalan Gembong Surabaya
  16. WTC Surabaya Alamat di Jalan Pemuda No.26-31 Surabaya Pusat
Tempat Wisata Kuliner di Surabaya
  1. Sego Iwak di Jalan Pasar Kembang 85 Surabaya
  2. Belut Goreng Istimewa di Jalan Indrapura Surabaya
  3. Ayam Goreng Presiden di Gedungdoro, terusannya Tunjungan Plaza
  4. Otak-Otak Bandeng Lunak di Jalan Genteng Kali Surabaya
  5. Pisang Goreng Kipas di Jalan Kapasan Surabaya
  6. Soto Ayam Pak Djayus di Jalan Raya Manyar depan terminal Bratang
  7. Bebek Perak Cak Yudi di daerah Perak
  8. Kambing Oven Depot Ampel di Jalan Walikota Mustajab
  9. Nasi Goreng Kambing Surabaya di Jalan Raya Kupang Indah
  10. Es Buah Jalan Bromo di Jalan Bromo Surabaya
  11. Soto Ayam Cak Pardi di Jalan Embong Malang
  12. Rujak Cingur Ahmad Jais di Kota Surabaya
  13. Soto Otot Jimerto di Jalan Jimerto 02
  14. Lontong Cap Gomeh Depot Wijaya di Jalan Ir. Anwari 7, Surabaya
  15. Tahu Campur Pak Sugeng di Jalan Diponegoro 222
  16. Mie Kedondong di Jalan Kedondong Lr. 1 No.7c
  17. Nasi Cumi-Cumi di Jalan Waspada, Surabaya
  18. Kikil Sapi Waru Jaya di Jalan Raya Waru No. 18, Surabaya
  19. Mie Kluntung Kapasan Pak Yanto di Jalan Kapasan, Surabaya
  20. Bubur Madura Pasar Atom di Jalan Samudra, Surabaya


Sekian informasi tempat wisata yang bisa kami sampaikan disini, dari daftar di atas mungkin hanya beberapa dari tempat wisata yang ada di Surabaya dan kami mohon maaf jika ada kekurangan dalam menyampaikan informasinya. Semoga informasi Daftar Tempat Wisata di Surabaya Jawa Timur yang Terkenal bisa sedikit membantu anda yang ingin mencari tempat wisata yang tepat di kota tersebut.



Baca selengkapnya »

Jumat, 18 April 2014

Daftar Wisata Pantai di Jogja

Yogyakarta, provinsi ini memiliki keistimewaan tersendiri bagi para wisatawan karena keanekaragaman wisatanya baik wisata modern maupun wisata alamnya. Kita akan mempunyai beribu alasan untuk wisata ke Jogja. Salah satu alasan tersebut adalah pantai di Jogja. Pemandangan dan hembusan angin pantai akan selalu menarik dan menjdai alasan untuk sekali lagi mengunjungi Jogja.

Pantai Jogja menyebar di selatan pulau Jawa. Beberapa diantaranya pantai pantai yang berada di Gunung Kidul Jogjakarta. Berikut ini wisatakita.web.id sedikit memberi informasi pantai pantai di Jogja yang menjdai daya tarik wisata Jogja. untuk melihat gambar dari pantai pantai dibawah, bisa melihat di galleri foto yang ada dibawah artikel ini.

Pantai Parangtritis

Pantai yang menurut saya paling terkenal di Jogjakarta. Di pantai Parangtritis ini kita bisa melihat kerasnya deburan ombak laut selatan. Di pantai berpasir hitam ini terdapat juga wahana penunjang seperti ATV, dan delman

Pantai Indrayanti

Pantai berpasir putih ini sangat menawan. Terdapat payung yang akan menemani kita dalam menikmati pemandangan pantai indrayanti ini

Pantai Ngobaran

Pantai dengan suasana mirip di Bali karena terdapat patung dan pura sebagai tempat peribadatan warga hindu.

Pantai Baron

Pantai Baron merupakan pantai pertama yang akan kita temui dari gugusan pantai di Gunungkidul. Terletak cukup dekat dengan Wonosari yaitu sekitar 20 kearah selatan.

Pantai Kukup

Setelah Pantai Baron deretan pantai di Gunungkidul yang kita temui adalah Pantai Kukup. Terdapat Pulau karang yang dapat kita kunjungi dengan menyeberangi sebuah jembatan dan melihat pemandangan pantai dari atas karang.

Pantai Krakal

Berada sekitar 6 kilometer dari kawasan pantai kukup, Pantai krakal dapat ditempuh sekitar 2.5 – 3 jam dari kota Yogyakarta. Pantai berpasir putih dan landai terhampar sepanjang 5 kilometer.

Pantai Ngrenehan

Pantai ngrenehan terletak kurang lebih 1 kilometer dari pantai Ngobaran. Disini kita akan melihat nelayan yang sedang menangkap ikan serta bisa membeli ikan ikan segar yang siap saji.

Pantai Glagah

Pantai ini terletak di Kulon Progo, salah satu kabupaten di Provinsi Yogyakarta. Di Pantai ini kita akan disuguhi pemandangan laguna yang indah dan juga fasilitas lain seperti biking dan motorcross ,agrowisata pantai (kebun buah naga)

Pantai Jogan

Berbeda dengan pantai lain, kita akan disuguhi sebuah pemandangan langka yaitu air terjun yang langsung menghadap laut.

Pantai Pok tunggal

Dengan pasir putih yang landai dan tebing yang menjulang setinggi kurang lebih 50 meter akan membaut suasana yang berbeda. Terdapat juga sebuah pohon yang menjadi ikon dari pantai Pok tunggal.

Pantai Drini

Salah satu pantai di Gunung kidul Yogyakarta ini memilki keistimewaan tersendiri. Pantai ini berpasir putih dan juga terdapat pulau karang yang membuat pantai drini ini terpisah menjadi dua bagian.

Pantai Sadeng

Kita akan melihat kemajuan aktifitas nelayan disini. Pantai Sadeng ini menjadi sebuah pelabuhan terbesar di Yogyakarta

Pantai Depok

Untuk menikmati sajian ikan laut segar bisa mengunjugi pantai yang berada di Kabupaten Bantul ini.

Pantai Wediombo

Jika suka memancing, anda boleh sekali kali berwisata ke pantai Wediombo untuk mencari ikan panjo.


Baca selengkapnya »

Daftar Tempat Wisata di Makassar Sulawesi Selatan




Aneka ragam tempat wisata yang dapat dikunjungi dapat menjadi alternatif bagi yang bosan dengan tempat wisata di Jawa seperti Wisata Solo, Jogja, Semarang, Malang dan sebagainya. Berikut Obyek wisata di Makassar yang abu rizal blog kumpulkan dari berbagai sumber :

Pantai Losari 
Seperti Tugu Jogja yang menjadi ikon kota Jogja, Pantai ini juga simbol / ikon Kota Makassar. Lokasi pantai ini terletak di Jantung Kota Makasar, yaitu di Jalan Penghibur sebelah barat Kota Makassar. Di sekitar pantai, kita akan menemukan deretan warung warung / kafe yang menawarkan berbagai macam makanan laut yang masih segar. Selain makanan laut, kita juga dapat menemukan aneka kuliner khas kota makassar seperti pisang epek, es pisang ijo, coto Makassar, sop konro, dan lain sebagainya. Jika ingin menginap di dekat pantai, di sekitar tempat wisata di makassar ini juga terdapat hotel berbintang maupun hotel melati. Disini juga kita akan menjumpai pusat perbelanjaan emas dan kerajinan khas makassar yang bisa kita jadikan oleh oleh untuk keluarga.

Fort Rotterdam
Merupakan sebuah bangunan berbentuk Benteng yang dibangaun pada masa kolonial Belanda. Fort Rotterdam dahulu dibangun oleh Raja Gowa X yang semula dinamakan dengan Benteng Ujung Pandang.  Namun sekarang Benteng ini menjadi pusat kebudayaan dan seni. Didalam Fort Rotterdam terdapat beberapa ruang yang memamerkan koleksi prasejarah, numismatic, naskah, sejarah, etnografi dan lainnya. Terdapat juga ruang tahanan yang dahulu digunakan untuk menahan Pangeran Diponegoro.

Pulau Samalona
Masih masuk dalam wilayah Kota Makassar, pulau ini mempunyai luas hanya 2,34 hektar. Merupakan wisata Bahari Kota Makassar yang sering dikunjungi oleh wisatawan mancanegara dan lokal.  Dapat ditempuh selama 20 samapi 30 menit dari Kota Makassar dengan menggunakan perahu boot. Di pulau ini kita dapat menyelam dan akan menemukan berbagai biota laut dan karang yang indah. Terdapat juga warung yang menjajakan seafood segar untuk disantap.

Trans Studio Makassar
Seperti halmnya di Bandung, Trans Studio Makassr ini juga menyuguhkan wahana permaianan yang menegangkan sekaligus menghibur di indoor. Tempat wisata ini  terletak di Kawasan Terpadu Trans Studio, JL Metro Tanjung Bunga, Makassar. Luasnya mencapai 2,7 hektar dengan 21 wahana yang seru dan beragam. Wahana yang ada di Trans Studio Makassar ini antara lain Magic Thunder Coaster, Rumah Hantu Dunia Lain, Giant Swing, Science Center, dan Yamaha House of Fun. Akan sengat menyenagkan bila mengajak keluarga liburan ke Trans Studio Makassar.



Baca selengkapnya »

Rabu, 16 April 2014

Daftar Tempat Objek Wisata di Pulau Lombok

Daftar objek wisata di Lombok atau tempat wisata menarik dan unik yang ada di pulau Lombok. Dapatkan informasi lengkap tentang pariwisata yang wajib dikunjungi di kabupaten Lombok Timur (Lotim), Lombok Tengah (Loteng), Lombok Barat (Lobar), Lombok Utara dan di Kota Mataram.

Pulau Lombok adalah sebuah pulau di kepulauan Sunda Kecil atau Nusa Tenggara yang terpisahkan oleh Selat Lombok dari Bali di sebelat barat dan Selat Alas di sebelah timur dari Sumbawa. Pulau ini kurang lebih berbentuk bulat dengan semacam “ekor” di sisi barat daya yang panjangnya kurang lebih 70 km. Luas pulau ini mencapai 5.435 km², menempatkannya pada peringkat 108 dari daftar pulau berdasarkan luasnya di dunia. Kota utama di pulau ini adalah Kota Mataram.

Adapun tempat-tempat atau objek wisata di Lombok yang wajib anda kunjungi ketika berlibur ke lombok, diantaranya :

1. Pantai Senggigi, adalah tempat pariwisata yang terkenal di Lombok. Letaknya di sebelah barat pesisir Pulau Lombok. Pantai Senggigi memang tidak sebesar Pantai Kuta di Bali, tetapi seketika kita berada di sini akan merasa seperti berada di Pantai Kuta, Bali. Pesisir pantainya masih asri, pemandangan bawah lautnya sangat indah, dan wisatawan bisa melakukan snorkling sepuasnya karena ombaknya tidak terlalu besar. Terumbu karangnya menjulang ketengah menyebabkan ombak besarnya pecah di tengah. Tersedia juga hotel-hotel dengan harga yang bervariasi, dari yang mahal sampai hotel yang berharga ekonomis.



2. Gili Trawangan, Gili Air dan Gili Meno. Gili Trawangan adalah yang terbesar dari ketiga pulau kecil atau gili yang terdapat di sebelah barat laut Lombok. Trawangan juga satu-satunya gili yang ketinggiannya di atas permukaan laut cukup signifikan. Trawangan memiliki fasilitas untuk wisatawan yang paling beragam; kedai “Tîr na Nôg” mengklaim bahwa Trawangan adalah pulau terkecil di dunia yang ada bar Irlandia-nya. Bagian paling padat penduduk adalah sebelah timur pulau ini.

Trawangan punya nuansa “pesta” lebih daripada Gili Meno dan Gili Air, karena banyaknya pesta sepanjang malam yang setiap malamnya dirotasi acaranya oleh beberapa tempat keramaian. Di Gili Trawangan (begitu juga di dua gili yang lain), tidak terdapat kendaraan bermotor, karena tidak diizinkan oleh aturan lokal. Sarana transportasi yang lazim adalah sepeda (disewakan oleh masyarakat setempat untuk para wisatawan) dan cidomo, kereta kuda sederhana yang umum dijumpai di Lombok. Untuk bepergian ke dan dari ketiga gili itu, penduduk biasanya menggunakan kapal bermotor dan speedboat.



3.  Taman Nasional Gunung Rinjani, merupakan gunung favorit bagi pendaki Indonesia karena keindahan pemandangannya, terdapat juga sebuah danau kecil bernama Segara Anak. Gunung Rinjani merupakan gunung berapi kedua tertinggi di Indonesia dengan ketinggian 3.726 m dpl.



4. Pantai Kuta, Lombok. Pantai dengan pasir berwarna putih ini terletak sebuah desa bernama Desa Kuta. Desa Kuta mulai menjadi tempat tujuan wisata yang menarik di Indonesia sejak didirikannya banyak hotel-hotel baru. Selain keindahan alam yang dapat dinikmati di desa ini, satu kali dalam setahun diadakan upacara Sasak di desa ini. Ini adalah upacara Bau Nyale. Dalam upacara ini para pelaut mencari cacing Nyale di laut.



5. Taman Narmada, terletak di kota Narmada, 10 kilometer sebelah timur Mataram. Taman Narmada adalah sebuah taman yang dulunya digunakan sebagai tempat peristirahatan dan permandian keluarga raja (Sewaktu masih masa kerajaan di Mataram). Di taman ini terdapat kolam renang dan sebuah Pura Hindu. Tempat ini juga mempunyai mata air awet muda, yang dipercaya akan memberi umur panjang bagi siapa yang meminum air dari mata air ini.



6. Hutan Monyet Pusuk. Pusuk yang berarti puncak, bagian kawasan Hutan Rinjani, Lombok, adalah tempat persinggahan bagi turis, baik asing maupun domestik, menuju beberapa obyek wisata di Lombok Barat bagian utara, seperti Gili Air, Gili Meno, dan Gili Terawangan, Kecamatan Pemenang.



7. Air Terjun Sendanggile, Desa Senaru, Kecamatan Bayan, merupakan gerbang pendakian Gunung Rinjani (3.726 meter). Di Pusuk terdapat ratusan ekor monyet yang selalu setia menanti dipinggir jalan untuk diberi makan oleh pengendara yang lalu lalang melintas dijalan yang berkelok-kelok. Jalan di pusuk memang terlihat seperti kawasan puncak yang menawarkan sensasi yang berbeda bagi pengendara maupun turis asing. Hutan lindung yang rimbun serta suara alam mengiringi monyet yang berjejer di pinggir jalan. Pantas jika disebut Pusuk Pass. Jangan lupa membawa pisang jika berkujung ke Pusuk.



8. Gili Sundak, terletak di bagian selatan Kabupaten Lombok Barat, tepatnya dekat Pelabuhan Lembar. Gili ini merupakan tempat wisata yang belum terjamah keaslian alamnya oleh kendaraan bermotor maupun cidomo. Gili Sundak masih berada di gugusan gili wilayah selatan berjajar, dengan Gili Nangu dan Gili Tangkong.



9. Sire Beach. Taman laut dengan exotic coral dan ikan yang berenang kian kemari. Berlokasi 36 km dengan kendaraan dari kota Mataram.



10. Batu Bolong. Terdapat pura diatas batu karang yang menjorok ke laut, dan jika cuaca cerah bisa melihat gunung Agung di pulau Bali, serta bagus untuk melihat pemandangan saat sunset. Pemandangan disini indah sekali, air laut menerobos melalui sela-sela batu karang yang berlubang, menimbulkan bunyi gemerosak.



11. Lembah Hijau, terletak di Desa Ijobalit kecamatan Labuhan Haji sekitar 7 km arah Timur kota Selong, Lombok Timur. Di Lembah hijau ini terdapat beberapa berugak yang merupakan tempat untuk bersantai menikmati kehijauan alam yang mempesona memukau menyejukkan hati. Merupakan tempat yang romantis untuk berlibur bersama sang pujaan hati.



12. Mataram, adalah ibu kota Lombok dan merupakan kota terbesar. Di kota ini
terdapat Istana Air Mayura, Pura Meru, dan Museum Negeri Nusa Tenggara
Barat. Di bagian utara terdapat pasar Sesaot dan pusat kerajinan
tanah liat di Banyumulek.



13. Praya, Kota di sebelah selatan Lombok ini merupakan tujuan kedua setelah Mataram. Di sana banyak terdapat bangunan kuno peninggalan Belanda. Sedikit di luar kota, Anda dapat mengunjungi pusat kerajinan tanah liat di Penujak, rumah Sasak di Sade, dan rumah tradisional di Rembitan. Di dekat Rembitan terdapat Masjid Kuno.



14. Tetebatu, Berada di lereng terendah Gunung Rinjani, Tetebatu merupakan pedesaan yang menawan dengan udara segar dan pemandangan indah. Anda dapat memanjakan mata dengan memandang sawah dan hamparan perkebunan tembakau. Di sini Anda dapat melakukan tracking menyusuri bukit hingga air terjun.



Baca selengkapnya »

Selasa, 15 April 2014

Daftar Nama Tempat Wisata Di Bandung Timur


  1. Caringin Tilu - Pegunungan Manglayang
  2. Curug Cinulang / Sindulang - Cicalengka
  3. Oray Tapa - Pegunungan Manglayang
  4. Padepokan Dayang Sumbi (Budidaya Ulat Sutera) - Arcamanik
  5. Saung Angklung Mang Udjo - Padasuka
  6. Situs Kerajaan Kendan - Nagrek
  7. Situs Legenda Ciung Wanara - Karangkamulyan
  8. Warung Bandrek "Warban" Sekejolang - Ciburial



Baca selengkapnya »

Daftar Nama Tempat Wisata Di Bandung Barat


  1. Alam Persawahan Padalarang - Cianjur
  2. Arung Jeram - Citarum
  3. Gua Pawon - Jawa Barat
  4. Gua Sang Hyang Tikoro - Jawa Barat
  5. Lembah Cimeta Citarum Purba - Padalarang
  6. Leuwi Opat Curug Tilu - Desa Cihanjuang Rahayu Parongpong
  7. Monumen Taman R.A. Kartini - Baros Cimahi
  8. Puspa Iptek Kota Baru Parahyangan - Padalarang
  9. Perbukitan Karst/Kapur Citatah - Padalarang
  10. Pemandian Air Cipanas - Jawa Barat
  11. Situs Megalit Gunung Padang (terbesar se-Asia Tenggara)
  12. Waduk Ciburuy - Padalarang
  13. Waduk/Bendungan Saguling - Jawa Barat


Baca selengkapnya »

Daftar Nama Tempat Wisata Di Bandung Utara


  1. Alam Jalur Alternatif Lembang - Dago
  2. Arena Pemancingan Bonita - Lembang
  3. Bumi Perkemahan - Cikole
  4. Curug Cimahi - Cisarua
  5. Curug Dago - Dago
  6. Curug Omas - Taman Wisata Maribaya
  7. Kawah Ratu - Gunung Tangkuban Parahu
  8. Kawah Upas - Gunung Tangkuban Parahu
  9. Kawah Domas - Gunung Tangkuban Parahu
  10. Kebun Strawbery Parongpong
  11. Monumen Pasir Pahlawan Otto Iskandar Dinata - Lembang
  12. Perkebunan Teh Subang - Jawa Barat
  13. Pemandian Air Panas Ciater
  14. Situ Lembang - Lembang
  15. Spirit Camp & Sahabat Alam - Jl. Sersan Bajuri
  16. Taman Budaya Dago - Dago
  17. Taman Bunga Parongpong
  18. Taman Hutan Jaya Giri - Lembang
  19. Taman Hutan Dago Pakar dan Gua Belanda/Jepang
  20. Taman Bunga Cihideung - Jl. Sersan Bajuri
  21. Teropong Bintang Bosscha - Lembang
  22. Vila Istana Bunga - Cihideung Lembang
  23. Wisata Lembang - Bandung
  24. Kampung Gajah - Bandung Utara



Baca selengkapnya »

Daftar Nama Tempat Wisata Di Bandung Selatan


  1. Bumi Perkemahan Ranca Upas - Ciwidey
  2. Ciwidey dan Alam Bandung Selatan
  3. Kawah Kamojang - Paseh Jawa Barat
  4. Kawah Putih Gunung Patuha - Ciwidey
  5. Kolam Renang Air Panas Cimanggu
  6. Jalan Mendaki ke Kawah Putih
  7. Pemandian Air Panas Walini - Ciwidey
  8. Penangkaran Rusa Ranca Upas - Ciwidey
  9. Perkebunan Teh Rancabali - Ciwidey
  10. Perkebunan Teh Gambung - Ciwidey
  11. Perkebunan Sayur - Pangalengan
  12. Situ Cipanunjang - Pangalengan
  13. Situ Cileunca - Pangalengan
  14. Soreang Jalur Utama Bandung - Ciwidey
  15. Telaga/Situ Patengan - Ciwidey
  16. Wisata Petik Strawbery - Ciwidey
  17. Pusat Kerajinan Kulit Cibaduyut




sumber
Baca selengkapnya »
abu rizal ababil. Diberdayakan oleh Blogger.

Copyright © ABU RIZAL blog 2010

Abu Rizal Blog